BERITA JEMAAT MINGGU, 22 SEPTEMBER 2024

  1. Pelaksanaan Ibadah Minggu
  • Terkait dengan telah dibongkarnya Gedung Gereja Jemaat Kristus Kasih tanggal 3 Mei 2024, maka untuk selanjutnya Ibadah Minggu dan Sekolah Minggu dilaksanakan di Hotel Oranjje (pk. 07.00 wita dan 10.00 wita), Jl. Hayam Wuruk No. 302 Sumertha Kelod, Denpasar dan di BPI Fajar Kasih (pk. 10.00 wita), Jl. Siulan Gg. Sekar Buana No. 6 Denpasar. Untuk Ibadah lainnya menyesuaikan dan akan diinformasikan di Grup WhatsApp tiap wilayah.
  • Ibadah Sekolah Minggu (pk. 07.00 wita dan 10.00 wita), Remaja dan Pra Remaja (pk. 10.00 wita) dilaksanakan di Hotel Oranjje lobi depan lantai 2.
  • Diharapkan orang tua mengantar dan menurunkan anak-anak di depan hotel dan akan di sambut GSM untuk di antar ke lantai 2.
  • Orang tua parkir kendaraan di samping belakang hotel.
  • KEPADA SELURUH WARGA JEMAAT UNTUK DAPAT BERSAMA-SAMA MENJAGA KEAMANAN ANAK-ANAK SEKOLAH MINGGU SELAMA MELAKUKAN IBADAH DI HOTEL ORANJJE.

 

  1. Rapat

Rapat Majelis Jemaat Lengkap akan dilaksanakan pada hari Senin, 23 September 2024, pk. 19.00 wita di Ruang Majelis. Mohon kehadiran seluruh Majelis Jemaat.

  1. Katekisasi

Pelajaran Katekisasi JKK an BPI FK dilaksanakan pada hari Minggu, 22 September 2024, pk. 08.30 – 09.30 wita di Hotel Oranjje (Ruang SM-Lobby lantai 2) yang dilayani oleh Pnt. Dermawan Waruwu. Mohon kehadiran para katakumen.

 

  1. Pelayanan Sidi
  • Pelayanan Sidi untuk anak-anak peserta katekisasi akan dilaksanakan pada hari Minggu, 27 Oktober 2024 dalam Ibadah II pk. 10.00 wita di Hotel Oranjje. Bagi para katakumen mohon untuk mengumpulkan surat Baptis.
  • Persiapan pelayanan SIDI akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 26 Oktober 2024, pk. 17.00 wita di Hotel Oranjje. Mohon kehadiran seluruh anggota calon Sidi dan Majelis Jemaat.

 

  1. Mutasi Pendeta dan Vikaris GKPB

Diinformasikan bahwa Majelis Sinode GKPB telah menetapkan mutasi para pendeta dan vikaris GKPB masa pelayanan tahun 2024-2028 di lingkungan Departemen, lembaga khusus dan jemaat-jemaat/BPI GKPB. Pelayan jemaat kita Pdt. I Made Budiarsa, M.Si melayani di Departemen Kesaksian dan Pengembangan (Depsakbang) sebagai Kepala Departemen, sedangkan Pdt. Justus Abraham Lawalata, M.Th melanjutkan pelayanan di GKPB Jemaat Kristus Kasih dan BPI Fajar Kasih bersama Pdt. Putu Yosia Yogiartha, ST., M.Th. Acara serah terima pelayanan ini akan dilaksanakan pada hari Minggu, 22 September 2024 di Hotel Oranjje. Ibadah di BPI DIGABUNG di JKK. Mohon dukungan doa dari warga jemaat sekalian.

 

  1. Selamat Menjalani Tugas di Tempat Pelayanan yang Baru untuk Pdt. I Made Budiarsa, M.Si, Selamat Melanjutkan Tugas Pelayanan untuk Pdt. Justus Abraham Lawalata, M.Th dan Selamat Datang Pdt. Putu Yosia Yogiartha, ST., M.Th di JKK dan BPI Fajar Kasih

Dengan telah berakhirnya masa tugas pelayanan Pdt. I Made Budiarsa, M.Si pada hari ini, maka atas nama seluruh warga JKK, BPI Fajar Kasih dan simpatisan, kami mengucapkan terima kasih banyak atas pelayanan dan kerjasama baik selama ini. Kami juga mohon maaf atas kekurangan dan kesalahan dalam penyambutan dan penerimaan selama ini. Kami tetap mengingat Bapak sekeluarga dan berdoa supaya Tuhan tetap memberi kesehatan, hikmat dan kemampuan untuk menunaikan tugas pelayanan yang baru. Demikian juga kami ucapkan selamat datang buat Pdt. Putu Yosia Yogiartha, ST., M.Th beserta keluarga dalam tugas pelayanan baru di JKK & BPI Fajar Kasih. Kami berdoa dan berharap pelayanan di tempat ini tetap dapat berjalan baik dan diberkati Tuhan.

 

  1. Warga Senior Kristya Jati JKK

Retreat dan Temu Kasih Persekutuan Warga Senior akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 28 September 2024, pk. 09.00 wita s/d selesai di Aula SMPK Harapan I, Jl. Raya Sesetan. Pembawa Firman : Pdt. Justus Abraham Lawalata. Diundang kehadiran anggota PWSKJ dan BPI FK. Dress code : baju/dress polos warna warni.

 

  1. Retreat Majelis Jemaat
  • Retreat Majelis Jemaat akan dilaksanakan pada hari Rabu, 25 September 2024, pk. 07.00 wita s/d selesai di Villa Casa Serenita Batunya, Baturiti-Tabanan.
  • Rapat dan Persiapan Retreat Majelis Jemaat akan dilaksanakan pada hari Senin, 23 September 2024, pk. 19.00 wita di Ruang Majelis Jemaat.

Dimohon kehadiran seluruh Majelis Jemaat.

 

  1. Kebaktian Ucapan Syukur

KUS sektor Sanur akan dilaksanakan pada hari Minggu, 29 September 2024, pk. 17.00 wita di Kel. Bp. Made Sukanada dengan mengambil tempat di Ming Coffee Eatery and Music, Jl. Kebo Iwa Utara No. 52A Denpasar. Diundang kehadiran Ketua dan anggota sektor Sanur-Renon-Panjer, Ketua Wilayah Densel, Majelis Jemaat yang berdomisili di Densel, PS. Talita Kum dan Pengurus Warga Senior Kristya Jati JKK.

 

  1. Kebaktian Rumah Tangga
  • Persiapan Kebaktian Rumah Tangga (KRT) akan dilaksanakan pada hari Kamis, 17 Oktober 2024, pk. 19.00 wita di Ruang Majelis. Diundang kehadiran Majelis Jemaat, Ketua Wilayah dan Ketua Sektor.
  • KRT dirumah-rumah akan dilaksanakan pada hari Kamis, 24 Oktober 2024, pk. 19.00 wita secara serentak di tiap wilayah/sektor.

 

  1. Ibadah Unduh-unduh JKK dan BPI Fajar Kasih

Ibadah Unduh-unduh JKK dan BPI Fajar Kasih akan dilaksanakan pada hari Minggu, 20 Oktober 2024 dalam semua jam ibadah. Mohon warga jemaat mempersiapkan diri mulai sekarang.

 

  1. Persekutuan Wanita Dian Kristawati JKK

Ibadah PWDK akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 28 September 2024, pk. 18.00 wita dirumah Kel. Ibu Luh Suartini dengan alamat Jl. Sidakarya Perum. Calista Karya Indah B.8. Sidakarya, telp. 085338295941. Pembawa Firman : Pdt. Tinni Sandra Turalaki, S.Si., Teol. Liturgos : Ibu Ni Kadek Suriawati. Diundang kehadiran anggota PWDK.

 

  1. Berita Duka
  • Telah dipanggil Tuhan : Sdr. Adi Aryadi (koster gereja JKK) yang merupakan anak terkasih dari Bp. Ignatius Sri Widodo (sektor Pemecutan – KK 142) pada hari Senin, 16 September 2024 dan telah dikremasi pada hari Selasa, 17 September 2024 di Mumbul Nusa Dua. Pelayan dan Majelis Jemaat beserta seluruh warga JKK ikut berbelasungkawa mendalam, bersimpati dan berdoa supaya Tuhan memberi kekuatan dan ketabahan iman bagi keluarga yang ditinggalkan.
  • Keluarga Ignatius Sri Widodo mengucapkan terimakasih kepada Pendeta, Majelis Jemaat, RK. Purnabawa, Warga Jemaat dan Simpatisan atas dukungan doa sehingga alm. Sdr. Adi Aryadi dapat dikremasi dengan baik. Tuhan Yesus Memberkati.
  1. Ibadah Hari Pekabaran Injil Indonesia 2024

Ibadah  Hari Pekabaran Injil Indonesia (HPII ) 2024 akan  dilaksanakan pada hari Minggu, 13 Oktober 2024 di semua jam ibadah yang disiapkan oleh Gereja Kristen Protestan di Sulawesi Tenggara (GEPSULTRA). Tema : “Jadilah Yang Pertama dan Mau Melayani (Markus 3:30-37)”. Mohon perhatiannya.

 

  1. Gerakan Paperless

Sebagai salah satu bentuk inisiasi efisiensi dan efektisitas pengelolaan keuangan jemaat, mulai Ibadah Minggu, 22 September 2024, liturgi akan tersedia dalam bentuk soft copy yang akan dishare ke WA Grup masing-masing wilayah atau dalam bentuk QR yang dapat di scan yang akan disediakan didepan pintu gereja. Mohon dukungan dari warga jemaat dan simpatisan sekalian.

 

  1. Natal 2024 s/d Tahun Baru 2025
  • Untuk terlaksananya kegiatan rangkaian Ibadah Perayaan Natal sampai dengan Tahun Baru (Natal Jemaat, Malam Natal, Natal I, Natal II, Malam Tutup Tahun, Tahun Baru), Majelis Jemaat memohon dukungan doa dan dana dari seluruh warga jemaat melalui kotak Natal dan Tahun Baru yang diawali dari tanggal 8 September 2024 (dalam semua jam ibadah). Amplop persembahan khusus Natal telah disediakan di meja liturgi dan dapat dimasukkan dalam kotak yang telah disediakan.
  • Penerimaan Kotak Natal dan Tahun Baru
Kotak Minggu, 8 September 2024 Rp. 1.108.000
Kotak Minggu, 15 September 2024 Rp. 1.695.000

 

 

  1. PP. Kristiyasa JKK
  • Ibadah Pemuda akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 28 September 2024, pk. 18.00 wita di rumah Sdri. Ditha dengan alamat Jl. Buana Kubu Gg. Cempaka No. 1 Sari Buana Denpasar Barat. Diundang kehadiran pemuda/i JKK dan BPI FK.
  • Untuk info pemuda bisa hubungi Hanna : 081337666751, Styfen : 081338888490 atau dapat juga melalui IG Pemuda : @Pemudagkpbjkk.
  • PP. Kristiyasa JKK akan menjadi tuan rumah dalam kegiatan Christian Movie Contest (CMC) pada bulan November 2024. Bagi Bapak/Ibu jemaat sekalian yang ingin berkontribusi dalam acara CMC ini dapat mendukung dalam bentuk sponsor dengan menghubungi Styfen (081338888490) atau Anna (087817462960).

 

  1. Pemuridan & Komsel

Kegiatan Pemuridan dilaksanakan pada :

Hari/tanggal Waktu Pembicara Tempat
Rabu, 16 Oktober 2024 Pk. 19.00 wita Ev. Anita Ivonne Latuheru Jl. Pulau Galang No. II Perumahan Puri, Pemecutan.
Rabu, 23 Oktober 2024 Pk. 19.00 wita Pdt. Tinni Sandra Turalaki, S.Si., Teol Jl. Suli No.  No. 41

 

 

 

Dimohon kehadiran peserta pemuridan.

Kegiatan Komsel dilaksanakan pada hari Rabu, 2 Oktober 2024, pk. 19.30 wita secara serentak di Sekar Buana, Sibang, BPI Fajar Kasih, Panjer dan Gereja. Diundang kehadirannya.

 

  1. Minggu Syukur 76 Tahun STFT INTIM Makassar

Sebagai Gereja Pendukung STFT INTIM Makassar dan sehubungan dengan Minggu Syukur 76 Tahun STFT INTIM Makassar pada tanggl 18 September 2024, maka kita akan mengadakan Tata Ibadah Minggu Syukur pada tanggal 29 September 2024. Sebagian persembahan minggu akan diserahkan untuk menunjang Minggu Syukur 76 Tahun dan kegiatan akademik di STFT INTIM Makassar.

 

  1. Lowongan Kerja

GKPB JKK membutuhkan 1 (satu) tenaga karyawan S1 Akutansi. Surat lamaran dapat dikirim langsung ke kantor gereja, Jl. Debes No. 6 dengan melampirkan persyaratan :

  • FC ijasah S1 Akutansi
  • FC Surat Baptis/Sidi
  • FC KTP
  • Pas foto berwarna (4X6 = 3 lembar)
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Test wawancara
  • Bersedia mengisi fakta integritas
  • Diutamakan Warga Jemaat GKPB Kristus Kasih
  1. Yayasan Dhyana Pura memberi kesempatan kepada warga gereja untuk berkarya, sebagai :
  • Tenaga Dokter untuk Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Dhyana Pura
  • Tenaga Dokter untuk Klinik Pratama Marga Ayu
  • Tenaga Perawat untuk Klinik Pratama Marga Ayu
  • Tenaga Fisioterapi untuk Klinik Pratama Marga Ayu

Surat lamaran langsung kepada Yayasan Dhyana Pura bagian Sekretariat Yayasan Dhyana Pura (bp. Setyo Herisusanto—WA/HP : 087866183919, atau email : yayasandhyanapura@gmail.com selambat-lambatnya tanggal 31 Oktober 2024.. Informasi selengkapnya dapat menghubungi kantor gereja pada setiap jam kerja.

 

  1. Penggunaan Kantong Putih

Mengacu pada Berita Acara pada Rapat Jemaat pada hari Minggu, 28 Januari 2024 mengenai Penggunaan Kantong Putih telah disahkan penggunaan kantong putih untuk : diakonia pendidikan, diakonia sakit, penyewaan tempat kegiatan Gerejawi karena pembangunan Gedung Gereja dan pemeliharaan serta perawatan jika Gedung Gereja sudah selesai.

 

  1. Lumbung Berkat

Lumbung Berkat (beras) untuk membantu warga jemaat Kristus Kasih, BPI Fajar Kasih yang membutuhkan beras.

(Matius 26:11 : Karena orang-orang miskin selalu ada padamu, tetapi Aku tidak akan selalu bersama-sama kamu-bdk. Ulangan 15:11).

Mohon sebelum mengambil konfirmasi terlebih dahulu ke HP Call Centre :  087860372023).

 

 

  1. Pemilihan Pengurus Tim Seni Periode 2024-2026

Pemilihan pengurus Tim Seni Periode 2024-2026 akan dilaksanakan pada hari Rabu, 25 September 2024, pk. 10.00 wita di Wistara Family Cafe (Jl. Mahendradatta Selatan No.9). Mohon kehadiran seluruh anggota Tim musik dan pemandu, Majelis pendamping, perwakilan padus Gloria (2 org), perwakilan padus Talitakum (2 org), perwakilan padus Hosana (2 org), perwakilan padus PWDK (2 org), perwakilan Angelica Choir (2 org), perwakilan tim Sound dan Multimedia (2 org).

 

  1. Rukun Kedukaan Purnabawa

Agar Hak & Kewajiban warga dapat terpenuhi dengan baik khususnya dalam hal kedukaan sebagaimana diatur dalam Ortala JKK dan Awig-Awig Purnabawa, kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :

  • Iuran RK Purnabawa warga GKPB JKK/ BPI Fajar Kasih adalah sebesar Rp. 5.000,-/jiwa/bulan.
  • Bagi warga yang rencana jenazahnya akan dimakamkan di Makam Kristen Mumbul, wajib terlebih dahulu terdaftar sebagai anggota dengan membayar iuran sebesar Rp. 50.000,-/jiwa/tahun untuk masa 01 Jan s/d. 31 Des melalui Sekretariat gereja JKK.
  • Sedangkan bagi yang rencana jenazahnya akan dimakamkan di kampung halaman atau di Kremasi, tidak perlu mendaftar/membayar iuran sebesar Rp 50.0000,- tsb.
  • Laporan Iuran & Tunggakan RK purnabawa periode Semester I/2024 dapat diperiksa di WA Grup Sektor/Wilayah masing-masing.
  • Laporan Keuangan RK Purnabawa periode Semester I/2024 dapat diperiksa di papan pengumuman Jl. Debes.

 

  1. Pembangunan Gedung Gereja Jemaat Kristus Kasih & BPI Fajar Kasih
  • Untuk mendukung kelengkapan pengadaan dan gapura Gedung Gereja JKK, maka kami mohon ketulusan dan kerelaan warga jemaat untuk melaksanakan Janji Iman (kartu Janji Iman tersedia di kantor gereja), amplop kotak pembangunan di gereja atau ditransfer ke Rekening Panitia Pembangunan (dimohon setelah itu memberikan konfirmasi ke kantor jemaat di nomor 0878-6037-2023).
  • Saldo rekening Pembangunan GKPB Jemaat Kristus Kasih s/d 31 Agustus 2024 adalah sebesar Rp. 950.391.905,80.
  • Berdoa bersama untuk pembangunan Gedung Gereja GKPB Jemaat Kristus Kasih Denpasar agar berjalan dengan baik dalam perlindungan Tuhan.
  • Rencana Penambahan Pembangunan Gedung Serbaguna GKPB BPI Fajar Kasih berbasis pada kebutuhan pelayanan. Total RAB : Rp. 359.350.000. Mohon dukungan doa dari warga jemaat sekalian.
  1. Persembahan Sukacita Lewat Lelang Bunga Altar

Kepada jemaat yang ingin mempersembahkan bagi pelayanan di jemaat, disampaikan bahwa bunga-bunga di altar dilelang dengan penuh sukacita dan diambil setelah ibadah ke-2 di Hotel Oranjje dan bisa membayar di Majelis Jemaat atau Pegawai Gereja.

 

  1. Penjemaatan BPI Fajar Kasih

Dalam rangka Penjemaatan BPI Fajar Kasih menjadi GKPB Jemaat Fajar Kasih akan dilaksanakan pendataan warga jemaat BPI FK. Hal ini supaya tidak terjadi double pencatatan data antara warga JKK dan BPI FK.

 

  1. Ucapan Terima Kasih

Terima kasih kami ucapkan kepada Pdt. I Ketut Eddy Cahyana, M.Th (Sekum GKPB) untuk pelayanannya dalam Ibadah Minggu dan VG. Jemaat Sabda Bayu untuk persembahan pujiannya di JKK. Tuhan Yesus Memberkati.

 

 

Pelayan Jemaat/Pendeta & Pujian Minggu, 29 September 2024 (Dies Natalis ke-76 STFT INTIM di Makassar)

 

  Pkl Dilayani oleh Pujian
Hotel Oranjje 07.00 Pdt. Putu Yosia Yogiartha, ST., M.Th KJ. 4:1-2
Hotel Oranjje 10.00 Pdt. Justus Abraham Lawalata, M.Th KJ. 439:1
BPI Fajar Kasih 10.00 Pdt. Putu Yosia Yogiartha, ST., M.Th “Lasih SetiaMu”
      KJ. 53:1-2
      PKJ. 14
      KJ. 415:1, 3
    BK    : II Petrus 1:19 KJ. 422:1-3

 

Petugas Pelayanan 29 September 2024

 

  Pemain Musik Pemandu Sound System
IBADAH I (07.00) Ello

Harry

Evi

Lidya

Indra
IBADAH II (10.00) PP. Kristiyasa Indra
BPI FAJAR KASIH (10.00) Cahyo

Ezra

Hanna

Melani

Arlan

 

 

 

Petugas Rekaman Sapaan Kasih, tanggal, 30 Sept – 5 Okt 2024

PENGKOTBAH PEMAIN MUSIK PEMANDU PUJIAN SOUND SYSTEM
Pdt. Justus Abraham Lawalata

Pnj. Ririn Eka Creseriana

Ibu Marliantini Korassa

Abi

Christian

Jessica

Dayu

Celi

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *