LITURGI TAHUN BARU, 1 JANUARI 2015

LITURGI TAHUN BARU

JUMAT, 1 JANUARI 2016, PK. 08.00 WITA

 

Thema :   

”Menjadi Gereja yang bertumbuh bersama Masyarakat”

Sub Thema :   

“Bersorak Sorailah! Rayakan Kristus dengan Sesama” (Bad. Yesaya 49:13).

Dilayani oleh : Pdt. Drs. I Wayan Sudira Husada, MM &

Vik. I Putu Adi Sudarma Yusuf, S.Si. Teol

 

Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang

membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban. II Timotius 1:7

(Ayat bulan Januari 2016)

 

Persiapan Jemaat                                   : Doa pribadi

                    Persiapan Pendeta, Majelis Jemaat

Pemandu Pujian, dan Organis : Doa bersama di Konsistori

Gong dibunyikan 7 kali (3+3+1) Jemaat bersama-sama berdiri, Majelis (3) keluar dari Konsistori membawa lilin yang menyala sebagai lambang Theopani, diikuti Majelis (7) yang mengambil api lilin untuk dibawa kebalai serbaguna & Majelis (1) yang mengajak Jemaat memulai ibadah.

PANGGILAN BERIBADAH                                                                           (Jemaat berdiri)

Nyanyian Pembukaan KJ. 18:1-3 ”Allah Hadir Bagi Kita“     Pnj. Lende Tanggela

 

1)      Allah hadir bagi kita dan hendak memb’ri berkat,

melimpahkan kuasa RohNya bagai hujan yang lebat.

Reffrein  :  Dengan Roh Kudus, ya Tuhan, umatMu berkatilah!

Baharui hati kami; o, curahkan kurnia.

 

2) Allah hadir, sungguh hadir di jemaatNya yang kudus;

biar kasih kurniaNya menyegarkan kita t’rus. Reff….

 

3) Allah hadir! O, percaya dan berdoa padaNya

agar kita dikobarkan oleh nyala kasihNya. Reff…

  1. VOTUM DAN SALAM

Pdt/PF : Sidang jemaat, Tuhan berkenan hadir bagi kita. Sekarang kita berada dihadapan-Nya. Marilah kita merendahkan diri dihadapan-Nya dan mengaku dengan bersama-sama mengucapkan :

Pdt + Jem : “Pertolonganku datang dari Tuhan yang menjadikan langit dan bumi. Ia tetap setia untuk selama-lamanya”.

Pdt/PF : “Salam sejahtera dari Allah Bapa, Putra, Roh Kudus, kepada Saudara.”

Jem : Salam sejahtera bagi Saudara juga.

Jem : menyahut 5   3   4   5   6   5   4   5 .   .

A   .   .     .     .     .     min

(Jemaat duduk)

  1. INTROITUS :Kolose 3;17

Segala sesuatu yang kamu lakukan dengan perkataan atau perbuatan, lakukanlah semuanya itu dalam nama Tuhan Yesus, sambil mengucap syukur oleh Dia kepada Allah, Bapa kita.

Jemaat    :    Menyanyi KJ. 444 “Mengucap Syukurlah” – dinyanyikan 2X

 

Mengucap syukurlah di dalam segala hal,
sebab itulah yang dikehendaki Allah
di dalam Yesus Kristus bagimu.
Mengucap syukurlah!
Mengucap syukurlah!

 

  1. PEMBACAAN MAZMUR MINGGU 8:2-10                                     Pnj. Marliantini Korasa                                                                            

MJ :2 Ya TUHAN, Tuhan kami,

Jemaat : betapa mulianya nama-Mu di seluruh bumi! Keagungan-Mu yang mengatasi langit dinyanyikan.

MJ :3 Dari mulut bayi-bayi dan anak-anak yang menyusu

Jemaat : telah Kauletakkan dasar kekuatan karena lawan-Mu, untuk

membungkamkan musuh dan pendendam.

MJ             :4    Jika aku melihat langit-Mu, buatan jari-Mu,

Jemaat    :          bulan dan bintang-bintang yang Kautempatkan:

MJ             :5    apakah manusia, sehingga Engkau mengingatnya?,

Jemaat    :          Apakah anak manusia, sehingga Engkau mengindahkannya?

MJ :6 Namun Engkau telah membuatnya hampir sama seperti Allah,

Jemaat : dan telah memahkotainya dengan kemuliaan dan hormat.

MJ :7 Engkau membuat dia berkuasa atas buatan tangan-Mu;

Jemaat : segala-galanya telah Kauletakkan di bawah kakinya:

MJ :8 kambing domba dan lembu sapi sekalian,

Jemaat : juga binatang-binatang di padang;

MJ :9 burung-burung di udara dan ikan-ikan di laut,

Jemaat : dan apa yang melintasi arus lautan.

MJ :10 Ya TUHAN, Tuhan kami,

Jemaat : betapa mulianya nama-Mu di seluruh bumi!

MJ : Haleluya!

Jemaat : Amin.

 

  1. PENGUCAPAN SYUKUR DAN PENGAKUAN DOSA

Pdt/PF : Doa Syukur dan Pengakuan dosa

Jemaat Menyanyi : KJ. 282:1-2 “Seluruh Umat Tuhan OlehNya Dikenal”

 

1) Seluruh umat Tuhan olehNya dikenal:

besar kecil semua, sekarang dan kekal.

Mereka dijagai di dalam dunia;

baik hidup maupun mati mereka milikNya.

Baik hidup maupun mati mereka milikNya.

 

2) Mereka dikenalNya yang hidup beriman,

yang patuh dan percaya berdasarkan Firman.

Firmanlah yang menjadi santapan yang baka,

Firmanlah yang menjamin bertahan s’lamanya.

 

  1. BERITA ANUGERAH : Roma 8:31-32

Pdt/PF : 8:31 Sebab itu apakah yang akan kita katakan tentang semuanya itu? Jika Allah di pihak kita, siapakah yang akan melawan kita? 8:32 Ia, yang tidak menyayangkan Anak-Nya sendiri, tetapi yang menyerahkan-Nya bagi kita semua, bagaimanakah mungkin Ia tidak mengaruniakan segala sesuatu kepada kita bersama-sama dengan Dia?

Jemaat : menyambut dengan berdiri dan saling bersalaman sambil berkata

“Tuhan mengasihi dan mengampuni saudara”

 

  1. PETUNJUK HIDUP BARU : Efesus 3:20-21

Pdt/PF : 3:20 Bagi Dialah, yang dapat melakukan jauh lebih banyak dari pada yang kita doakan atau pikirkan, seperti yang ternyata dari kuasa yang bekerja di dalam kita, 3:21 bagi Dialah kemuliaan di dalam jemaat dan di dalam Kristus Yesus turun-temurun sampai selama-lamanya. Amin.

 

Jemaat Menyanyi : KJ. 4:1,5-6 “Hai Mari Sembah”

 

1) Hai mari sembah Yang Mahabesar,
nyanyikan syukur dengan bergemar.
Perisai umatNya, Yang Mahaesa,
mulia namaNya, takhtaNya megah!

 

5) UmatMu lemah dan dari debu,

tetap memegang janjiMu teguh.

Kasih setiaMu berlimpah terus,

ya Khalik, Pembela dan Kawan kudus!

 

6)  Ya Mahabesar, kekal kasihMu;

malaikat memb’ri pujian merdu,

pun kami, makhlukMu kecil dan lemah,

mengangkat pujian serta menyembah.

 

  1. PELAYANAN FIRMAN TUHAN                                                                                 (Pdt)
  2. Doa untuk pelayanan Firman Tuhan
  3. Pembacaan Alkitab: Yakobus 4;13-15

4:13 Jadi sekarang, hai kamu yang berkata: “Hari ini atau besok kami berangkat ke kota anu, dan di sana kami akan tinggal setahun dan berdagang serta mendapat untung”, 4:14 sedang kamu tidak tahu apa yang akan terjadi besok. Apakah arti hidupmu? Hidupmu itu sama seperti uap yang sebentar saja kelihatan lalu lenyap. 4:15 Sebenarnya kamu harus berkata: “Jika Tuhan menghendakinya, kami akan hidup dan berbuat ini dan itu.”

  1. Khotbah
  2. Saat Teduh

(Jemaat diundang berdiri)

  1. PENGAKUAN IMAN RASULI                                                               Pnj. Ussyana Dethan                                                    

(Jemaat duduk kembali)

  1. BERITA JEMAAT                                                                                     Pnj. Lende Tanggela                                                                                                                                                        

 

  1. DOA SYAFAAT

 

  1. PERSEMBAHAN                                                                    

Jemaat Menyanyi : KJ. 286;1-dst “Bumi dan Langit, Pujilah

 

1) Bumi dan langit, pujilah Yang Tinggi dan Kudus:

firmanNya mahamulia dan jalanNya tentu.

 

2) Betapa kasih hikmatNya! Kendati kita aib:

Sang Adam Baru menjelma, Penolong yang ajaib.

 

3) O hikmat kasih! Dialah tak jatuh diserang:

di dalam darah-daging pun berjuang dan menang.

 

4) Tak sekedar karunia yang dimilikiNya:

hakekat Allah yang kekal yaitu kodratNya.

 

5) Dialah Insan yang benar: set’ru dibantingNya.

Hukuman bagi insan pun ditanggung olehNya.

 

6) DukaNya di Getsemani, wafatNya di salib

teladan bagi muridNya menanggung yang pedih.

 

7) Bumi dan langit, pujilah Yang Tinggi dan Kudus;

firmanNya mahamulia dan jalanNya tentu.

(jemaat berdiri)                                                                

Doa Persembahan                                                                                   Pnj. Wayan Sudana

 

  1. PUJIAN PENUTUP :KJ. 408:1-2 “Di Jalanku ‘Ku Diiring

 

1) Di jalanku ‘ku diiring oleh Yesus Tuhanku.

Apakah yang kurang lagi, jika Dia Panduku?

Diberi damai sorgawi, asal imanku teguh.

Suka-duka dipakaiNya untuk kebaikanku;

suka-duka dipakaiNya untuk kebaikanku.

 

2) Di jalanku yang berliku dihiburNya hatiku;

bila tiba pencobaan, dikuatkan imanku.

Jika aku kehausan dan langkahku tak tetap,

dari cadas di depanku datang air yang sedap;

dari cadas di depanku datang air yang sedap.

 

  1. PENUTUP/BERKAT

Pendeta :

Jemaat : Amin

Jemaat Menyanyi : Haleluya 5X, Amin 3X

PETUGAS KEBAKTIAN TAHUN BARU DI JKK

Jumat, 1 Januari 2016 pk. 08.00 wita

 

MAJELIS JEMAAT

 

1. Pnj. Lende Tanggela
2. Pnj. IGM. Samekto PY
3. Pnj. Krisna Putra
4. Pnj. Marliantini Korasa
5. Pnj. Ussyana Dethan
6. Pnj. I Wayan Sudana
7. Pnj. Bayu Widjayanto
8. Pnj. I Ketut Dharma
9. Pnj. Benyamin Herman H
10. Pnj. GN. Agung Dwi A
11. Pnj. I Wayan Suarya
12. Pnj. Istia Dirk

 

PETUGAS ORGANIS/PIANIS & PEMANDU PUJIAN

TUGAS TIM MUSIK PEMANDU PUJIAN
Ibadah Tahun Baru Dessi

Berta

Yan Tonga
Wiwik
Eka